May 25, 2009

Incognito :)

Halllo, aku baru beli novel teenlit loh di Gramed (hehe). Aku beli novel Incognito karya Windhy P. Dari sinopsisnya aja aku udah penasaran, dan cerita petualangannya seru banget. Mau tau kan ?
Fransisca atau biasa dipanggil Sisca berteman dengan seorang cowok berambut cokelat dan bermata cokelat, yang bernama Erik. Sisca suka membaca Time Voyager berulang-ulang kali. Cerita di Time Voyager itu penulisnya adalah kakek buyut Erik, dibuku itu seseorang menjelajah waktu dengan mesin waktu. Penulisnya mengatakan bahwa dia bertemu dengan tokoh tokoh genius seperti: Archimedes, Cleopatra, Thomas Alva Edison, Samuel L.C, dsb.
Saat itu Sisca dan Erik sedang mengambil foto di Kota Lama, lalu dia bertemu dengan orang dari masa lalu, namanya Carl dari Belanda. Dia datang melalui mesin waktu yang seperti jam bulat berwarna emas gituh. Tiba-tiba saja Sisca dan Erik terbawa ke masa lalu juga. Sisca, Erik, dan Carl berpetualang. Mereka bertemu dengan tokoh-tokoh juga. Mau tau kelanjutannya? Beli aja kayak aku!
Wah wah wah, kalo jadi dia sih aku juga mau banget jalan jalan lewat mesin waktu, bertemu nenek moyangku, kakekku, bahkan aku pengen liat Soekarno yang dulu. Yahh pokoknya ini buku seru banget. Yang seru tuh waktu baca bagian depan buku Time Voyager, ada tulisan "untuk Fran cinta pertamaku yang selalu mengisi ruang di hatiku," assik banget ya kata-katanya. Setelah selesai berpetualang, Carl akan kembali ke masanya. Tidak lupa Carl mengucapkan kata terakhir untuk Sisca, "kamu cinta pertamaku Fran." Lalu Erik baru sadar, yang dimaksudkan Fran itu adalah Fransisca, dan lebih tepatnya Erik baru menyadari Carl adalah kakek buyutnya yang menulis buku Time Voyager.
Gila. Serukan? Makanya beli donk (promosi). Udah dulu ya aku mau belajar. hehe.

May 13, 2009

Chocolate my favorite cemilan

Nggak salah kalau banyak people yang suka banget sama makanan yang satu ini. Yap cokelat! Rasanya yang lezat, enak, dan hmmm baca artikel di bawah ini tentang cokelat yahh.
TENTANG COKELAT
Cokelat adalah sebutan untuk makanan yang diolah dari biji kakao. Cokelat umumnya diberikan sebagai hadiah atau bingkisan di hari raya. Dengan bentuk, corak, dan rasa yang unik, cokelat sering digunakan sebagai ungkapan terima kasih, simpati, atau perhatian. Bahkan sebagai pernyataan cinta. Hm, pas banget buat hari valentine. Cokelat juga telah menjadi salah satu rasa yang paling populer di dunia, selain sebagai cokelat batangan yang paling umum dikonsumsi, cokelat juga menjadi bahan minuman hangat dan dingin.
RASA COKELAT
Rasa cokelat masih sulit didefinisikan. Dalam buku Kaisar Cokelat (Emperors of Chocolate), Joel Glenn Brenner menggambarkan riset terkini tentang rasanya. Menurutnya rasa cokelat tercipta dari campuran 1.200 macam zat, tanpa satu rasa yang jelas-jelas dominan. Sebagian dari zat itu rasanya sangat tidak enak kalau berdiri sendiri. Karenanya, sampai kini belum ada rasa cokelat tiruan. Efek psikologis yang terjadi saat menikmati cokelat dikarenakan titik leleh lemak kokoa ini terletak sedikit di bawah suhu normal tubuh manusia. Sebagai ilustrasi, bila kamu memakan sepotong cokelat, lemak dari cokelat tersebut akan lumer di dalam mulut. Lumernya lemak kokoa menimbulkan rasa lembut yang khas dimulut, riset terakhir dari BBC mengindikasikan bahwa lelehnya cokelat didalam mulut meningkatkan aktifitas otak dan debaran jantung yang lebih kuat daripada aktifitas yang dihasilkan dari ciuman mulut ke mulut, dan juga akan terasa empat kali lebih lama bahkan setelah aktifitas ini berhenti. Waduh.
PEMALSUAN RASA
Pemalsuan rasa cokelat sering terjadi karena kokoa adalah bahan yang relatif mahal dibandingkan dengan gula atau minyak nabati. Kedua bahan ini sering digunakan untuk menggantikan kokoa. Lemak kokoa sering digantikan minyak yang lebih murah, seperti lesitin dari kedelai atau minyak palem. Selain soal harga, dengan kedua bahan ini pelapisan cokelat menjadi lebih mudah. Perbandingan kokoa padat (komponen nonlemak pada biji yang digiling) juga cenderung rendah. Dalam cokelat batangan, misalnya, sekitar 20% gula-gula itu diisi cokelat. Cokelat premium, di sisi lain, biasanya mengandung sekitar 50 - 70% cokelat padat. Karena mengandung lebih sedikit gula dan mungkin juga sedikit minyak nabati, cokelat pekat ini mengandung lebih sedikit kalori dari produk cokelat pada umumnya. Pantaslah bila para Chocolate lovers sering “protes” gara-gara cokelat disalahkan untuk masalah yang sebenarnya disebabkan oleh konsumsi gula berlebihan. Ck ck.
RACUN BAGI HEWAN
Adanya kandungan teobromin dalam cokelat bisa menjadi racun untuk sebagian hewan bila dikonsumsi. Hewan-hewan yang bereaksi keracunan pada kandungan teobromin diantaranya adalah kuda, anjing, burung kakak tua, tikus-tikus jenis kecil dan kucing (khususnya anak kucing), ini dikarenakan metabolisme tubuh mereka tidak dapat mencerna kandungan kimia ini secara efektif. Bila mereka diberi makan cokelat maka kandungan teobromin akan tetap berada dalam aliran darah mereka hingga 20 jam, akibatnya hewan-hewan ini mungkin mengalami epilepsi dan kejang-kejang, serangan jantung, pendarahan internal, dan pada akhirnya menyebabkan kematian. Penanggulangannya adalah dengan merangsang hewan-hewan ini agar memuntahkan cokelat dan secepat mungkin membawa mereka ke dokter hewan. Huhu kasian banget ya, intinya jangan kasih cokelatmu ke hewan ya.
Dan satu lagi yang tak aku lupakan, cokelat dapat mengendalikan amarah. So, kalau kamu emang lagi bener-bener marah dan hati kamu sakit banget, makan aja tuh cokelat terserah mau mereknya apa, insya allah hati kamu bakal sejuk lagi dan kamu gak marah lagi. Udah terbukti lho sama aku, kan aku udah nyoba, hehe. Yap, moga artikel yang aku comot dikit dari wikipedia ini sangat berarti bagi kalian semua.

May 12, 2009

Solusi jika terkena serangan jantung di perjalanan, dan sendirian !!

Sedikit solusi dariku. Aku akan memberikan artikel tentang serangan jantung mendadak. Harap disimak baik-baik.
Misalnya kamu sedang dalam perjalanan pulang mengendarai mobil sendiri, setelah sibuk bekerja seharian. Hmm .. pastinya kamu capek dan lelah banget ya kan? Contohnya, bagi pelajar, seharian latihan paskibra tanpa henti karena mau lomba, ughh pegel deh tuh kaki. Udah panas-panasan, di marahin, jalan terus, mampus deh. Atau enggak seharian buat proposal buat kepala sekolah yang harus selesai hari itu juga, terpaksa deh kamu harus mikirin itu dengan serius ya gak? Contohnya lagi, bagi pekerja pegawai, lembur mulu, gak ngadet ya otaknya? Hhehe.
Nah jika kamu tengah sedirian dalam perjalan pulang ke rumah, tiba-tiba kamu tidak enak badan dan sangat tegang (nah lho?) Lalu kamu merasa sakit di dada dan mulai menjalar ke lengan dan dagu, mau ke rumah sakit tapi jaraknya masih 5 km !!! Celakanya kamu tidak tahan sampai begitu jauh. Duhh gimana nihh ?!
Kamu pernah diberitau tentang CPR kan? Tetapi instrukturnya gak pernah mengajari kamu bagaimana menolong sendiri, ya kan? (aduh gubrak)
Pertolongan pertamanya adalah ketika jantungmu tidak dapat berdenyut secara normal, serta merasa hampir pingsan, kamu hanya mempunyai waktu kira-kira 10 detik, setelah itu akan hilang kesadaran dan pingsan. Jika disekitarmu gak ada orang memberi pertolongan, kamu harus menggunakan 10 detik yang singkat ini untuk berusaha menolong diri-sendiri !!
Jangan panik. Usahakan kamu tetap batuk terus dengan sekuat tenaga. Setiap kali sebelum batuk, harus tarik nafas dalam-dalam. Kemudian berbatuk dengan kuat-kuat, dalam-dalam, dan panjang-panjang. Seperti hendak mengeluarkan dahak yang berada dalam dada. Setiap selang dua detik, harus tarik nafas sekali dan berbatuk sekali. Hingga merasa denyut jantung sudah normal, baru deh boleh istirahat.
Tujuan tarik nafas, untuk memasukan oxigen kedalam paru-paru. Tujuan batuk, untuk menekan jantung, agar aliran darah bersirkulasi. Menekan jantung juga dapat membantu denyut jantung kembali normal. Pertolongan cara ini agar kamu mempunyai kesempatan pergi ke rumah sakit. Begitu !!
Silahkan memberitahu kepada orang lain cara pertolongan pertama serangan jantung ini. Mungkin saja dapat menolong mereka !!! Jangan kira umur kamu kurang dari 25 atau 30, tidak mungkin dapat serangan jantung. Sehubungan dengan perubahan cara kehidupan masa kini, serangan jantung dapat saja menyerang semua level umur !! Jadi waspadalah, hahaha kok jadi gini sih ?
Yaudah deh itu tadi artikel singkat tentang serangan mendadak jantung, kalau temen kamu gak tau tentang ini, kasi tau aja. Siapa tau bisa manjur, hihi. Oke deh dah dah . .

May 11, 2009

Arti dari golongan darah A B O AB

GOLONGAN DARAH... A

> Biasanya orang yang bergolongan darah A ini berkepala dingin, serius, sabar dan kalem atau cool.

> Orang yang bergolongan darah A ini mempunyai karakter yang tegas, bisa di andalkan dan dipercaya namun keras kepala.

> Sebelum melakukan sesuatu mereka memikirkannya terlebih dahulu. Dan merencanakan segala sesuatunya secara matang. Mereka mengerjakan segalanya dengan sungguh-sungguh dan secara konsisten.

> Mereka berusaha membuat diri mereka sewajar dan ideal mungkin.

> Mereka bisa kelihatan menyendiri dan jauh dari orang-orang.

> Mereka mencoba menekan perasaan mereka dan karena sering melakukannya mereka terlihat tegar. Meskipun sebenarnya mereka mempunya sisi yang lembek seperti gugup dan lain sebagainya.

> Mereka cenderung keras terhadap orang-orang yang tidak sependapat. Makanya mereka cenderung berada di sekitar orang-orang yang ber'temperamen' sama.


GOLONGAN DARAH... B

> Orang yang bergolongan darah B ini cenderung penasaran dan tertarik terhadap segalanya.

> Mereka juga cenderung mempunyai terlalu banyak kegemaran dan hobby. Kalau sedang suka dengan sesuatu biasanya mereka menggebu-gebu namun cepat juga bosan.

> Tapi biasanya mereka bisa memilih mana yang lebih penting dari sekian banyak hal yang dikerjakannya.

> Mereka cenderung ingin menjadi nomor satu dalam berbagai hal ketimbang hanya dianggap rata-rata. Dan biasanya mereka cenderung melalaikan sesuatu jika terfokus dengan kesibukan yang lain. Intinya, mereka tidak bisa mengerjakan sesuatu secara berbarengan.

> Mereka dari luar terlihat cemerlang, riang, bersemangat dan antusias. Namun sebenarnya hal itu semua sama sekali berbeda dengan yang ada di dalam diri mereka.

> Mereka bisa dikatakan sebagai orang yang tidak ingin bergaul dengan banyak orang.

GOLONGAN DARAH... O

> Orang yang bergolongan darah O, mereka ini biasanya berperan dalam menciptakan gairah untuk suatu grup. Dan berperan dalam menciptakan suatu keharmonisan diantara para anggota grup tersebut.

> Figur mereka terlihat sebagai orang yang menerima dan melaksakan sesuatu dengan tenang. Mereka pandai menutupi sesuatu sehingga mereka kelihatan selalu riang, damai dan tidak punya masalah sama sekali. Tapi kalau tidak tahan, mereka pasti akan mencari tempat atau orang untuk curhat.

> Mereka biasanya pemurah (baik hati), senang berbuat kebajikan. Mereka dermawan dan tidak segan-segan mengeluarkan uang untuk orang lain.

> Mereka biasanya dicintai oleh semua orang, "loved by all". Tapi mereka sebenarnya keras kepala juga, dan secara rahasia mempunyai pendapatnya sendiri tentang berbagai hal.

> Dilain pihak, mereka sangat fleksibel dan sangat mudah menerima hal-hal yang baru.

> Mereka cenderung mudah di pengaruhi oleh orang lain dan oleh apa yang mereka lihat dari TV.

> Mereka terlihat berkepala dingin dan terpercaya tapi mereka sering tergelincir dan membuat kesalahan yang besar karena kurang berhati-hati. Tapi hal itu yang menyebabkan orang yang bergolongan darah O ini dicintai.


GOLONGAN DARAH... AB

> Orang yang bergolongan darah AB ini mempunyai perasaan yang sensitif, lembut.

> Mereka penuh perhatian dengan perasaan orang lain dan selalu menghadapi orang lain dengan kepedulian serta kehati-hatian.

> Disamping itu mereka keras dengan diri mereka sendiri juga dengan orang-orang yang dekat dengannya.

> Mereka jadi cenderung kelihatan mempunyai dua kepribadian.

> Mereka sering menjadi orang yang sentimen dan memikirkan sesuatu terlalu dalam.
> Mereka mempunyai banyak teman, tapi mereka membutuhkan waktu untuk menyendiri untuk memikirkan persoalan-persoalan mereka.
Nahh itu tadi udah dijelasin ciri-ciri seseorang melalui golongan darah, ada benernya juga kan? hehehe. Aku juga begitu sih. Tapi jangan tersinggung ya dari semua yang udah aku sebutin, walau gak semua itu sungguhan.
Semoga arti-arti ini berguna untukmu semua yahh . .