April 24, 2011

Great Grapefruit

Hmm.. Selain enak dimakan, grapefruit ini juga banyak berguna untuk kecantikan wanita loh! Buah yang masih satu rumpun dengan jeruk ini ternyata banyak manfaatnya untuk wajah dan rambut wanita.

Sari buah grapefruit sangat baik untuk pembersih muka bagi kamu yang mempunyai jenis kulit berminyak dan bagus untuk mencegah infeksi jerawat. Caranya, letakkan 2-3 tetes sari buah grapefruit di ujung jari, kemudian ratakan dibagian wajah dan pijat dengan arah memutar selama satu menit. Bilaslah dengan air sampai bersih.

Tambahakan beberapa tetes sari buah grapefruit ke pembersih muka yang kamu biasa pakai. Sari buah grapefruit akan mengurangi pertumbuhan bakteri pada wajah yang akan menyebabkan jerawat, juga membantu membuka pori-pori, menjaganya tetap bersih, dan menutupnya kembali sehingga mengurangi terjadinya komedo dan jerawat.

Sari buah grapefruit juga bisa kamu tambahkan ke shampoo yang kamu pakai, kemudian diamkan 3-5 menit. Cara ini akan mencegah serta menghilangkan ketombe yang disebabkan oleh jamur.

Smart Tips for your Smartphone


Blacberry sudah di tangan? Dan siap kita perkaya dengan berbagai aplikasi? Yap, bagi kamu pengguna BB, jangan lupa untuk menggunakan smartphone tersebut secara cerdas, seperti :

1. Rajin-rajinlah browsing aplikasi BB karena masih sangat banyak pilihan menarik lainnya. Jangan sampai ketinggalan info aplikasi terbaru, ya!
2. Tipe BB dan negara tempat tinggal kita, ternyata mempengaruhi fasilitas yang bisa kita peroleh. Kita harus teliti dulu persyaratan dari aplikasi yang kita kehendaki.
3. Beberapa aplikasi memerlukan memory yang cukup besar. Karena agak repot untuk men-download semua, pilih yang kita butuhkan saja. Dan pastikan untuk selalu menggunakannya agar tidak mubazir.
4. Rajin-rajinlah melakukan windows shopping. Siapa tau menemukan layanan aplikasi keren dengan harga miring atau bahkan promo free trial!
5. Walaupun BB memang seru banget, tapi kita sudah cukup dewasa untuk membatasi pemakaiannya dan juga untuk tidak pamer dengan menentengnya ke mana-mana.

April 18, 2011

Kenali Pasta Gigimu!

Pasta gigi atau odol yang kita pakai setiap hari ternyata mempunyai kandungan dan formula khusus yang bisa menjaga dan merawat gigi agar tetap sehat dan cantik. Formula atau kandungan yang terdapat dalam pasta gigi antara lain :

1. Flouride : berfungsi untuk membersihkan permukaan gigi dan ketika bersenyawa dengan email gigi, akan membuat gigi semakin kuat dan cantik.

2. Sodium Bicarbonate : alkalin yang dapat mengurangi keasaman plak dan mencegah pembusukan yang bisa gigi tidak cantik

3. Baking Soda : membuat gigi putih karena kandungannya yang mampu menonjolkan warna putih gigi.

4. Flavor : seperti peppermint atau rasa buah-buahan yang memberi efek segar dan membuat kita pede tanpa bau mulut.

Agar gigi tetap cantik dan terawat, sikatlah gigi minimal dua kali sehari dan hindari penggunaan pasta gigi yang sama dengan waktu ralatif lama.